KAJIAN TEKNIS PEMBORAN DAN PELEDAKAN UNTUK MENINGKATKAN PRODUKSI GRANIT DI PT TRIMEGAH PERKASA UTAMA

  • Juventa juventa Universitas Jambi
  • M. T. Toha Universitas Sriwijaya
  • Bochori . Universitas Sriwijaya
Keywords: Produksi, Geometri, Peledakan, Pemboran

Abstract

PT Trimegah Perkasa Utama merupakan kontraktor penambangan batu granit dengan sistem tambang terbuka metode quarry, yang menggunakan peledakan untuk memberaikan batuan. Produksi sampai dengan November tahun X, hanya mencapai 83,44 % dari target, sedangkan untuk tahun berikutnya target produksi adalah 3.640.000 ton, yang mengalami peningkatan dari target produksi tahun X sebesar 3.340.000 ton. Penelitian ini bertujuan untuk merancang rencana peledakan dan jumlah lubang bor produksi agar target dapat dipenuhi. Kajian produktivitas alat bor, pola pemboran, kecepatan pemboran dan volume ekuivalen akan dikombinasikan dengan geometri peledakan untuk analisis hasil peledakan menggunakan persamaan Kuznetsov dan Roslin-Ramler. Berdasarkan hasil penelitian, untuk mencapai target produksi tersebut, diperlukan 750 lubang ledak per bulan dan modifikasi geometri peledakan dari burden awal 3 m menjadi 3,5 m, spasi awal 3,9 m menjadi 5,25 m, tinggi jenjang awal 14,032 m menjadi 15 m, dan kedalaman lubang ledak awal 15,034 m menjadi 16 m serta peningkatan jumlah bahan peledak menjadi 250 kg (naik 46% dari bahan peledak yang dipakai sebelumnya).

References

[1] Naidu, PT., Kumar, P., Ravi,V., Kumar, SRKSSG., Krishna, DV., Ravi, B., (2020). Case Study of Control Blasting in Granite Mines, International Research Journal of Engineering and Technology, 7 (5) , 1-5.

[2] PT. Riau Alam Anugerah. (1990), Buku Kerangka Acuan Analisis Dampak Lingkungan Penambangan Batu Granit, PT. Riau Alam Anugerah.

[3] Supratman,Anshariah, dan Bakrie, H.,(2017). Produktivitas Kinerja Mesin Bor Dalam Pembuatan Lubang Ledak di Quarry Batu Gamping B6 Kabupaten Pangkep Propinsi Sulawesi Selatan, Jurnal Geomine, 5(2), 59-62.

[4] Sujiman. (2014). Kajian teknis Alat Bor dalam Pembuatan Lubang Ledak pada Aktivitas Peledakan PT. HPU Kabupaten Kutai Kartanegara Provinsi Kalimantan Timur, Jurnal Geologi Pertambangan, 1(14), 1-13.

[5] Mohamed, M.T., T, M., Mohamed, Y.S., (2020). Determination Of Bench Blast Design Parameters For Limestone Quarry at Gable Okheider, Al Ain El Sukhna - West of gulf of Suez, Egypt, Journal of Engineering Science, 48(2), 54-64.

[6] Ash, RL., (1968), The Design of Blasting Rounds. The American Institute of Mining, Metallurgical, and Petroleum Engineers.

[7] Konya, CJ., and Walter, EJ., (1991), Rock Blasting and Overbreak Control. United States: Federal Highway Administration.

[8] Hekmat, A., Munoz, S., and Gomez, R., (2018). Prediction of Rock Fragmentation Based on a Modified Kuz-Ram Model. Proceedings of the 27th International Symposium on Mine Planning and Equipment Selection-MPES 2018.

[9] Partanto, P., (2000), Pemindahan Tanah Mekanis. Bandung: FTTM-ITB.

[10] Ash, RL., (1985). Flexural Rupture as a Rock Breakage Mechanism in Blasting, Fragm. by blasting, Ed. W. Forney, R. Boade L. Costin, Soc. Exp. Mech., pp. 24–29.

[11] Sasaoka,T., Takahashi,Y., Sugeng, W., and Hamanaka, A., (2015). Effects of Rock Mass Conditions and Blasting Standard on Fragmentation Size at Limestone Quarries, Open Journal of Geology, 5, 331–339.

[12] Morin, MA., and Ficarazzo, F., (2006). Monte Carlo Simulation as a Tool to Predict Blasting Fragmentation Based on the Kuz–Ram Model, Computer & Geoscience., 32(3), 352–359.

[13] Jethro, M., David , O., and Peter, A., (2016). Rock Fragmentation Prediction Using Kuz-Ram Model, Journal of Enviroment and Earth Science, 6 (5), 110-115.

[14] Haghighi, RH., Konya, CJ., and Lundquist, RG. (1985). Finite Element Modeling of Rock Breakage Mechanism. The 26th US Symposium on Rock Mechanics (USRMS).

[15] Cardu, M., Saltarin, S., Todaro, C., Deangeli, C., (2021). Beyond Controlled Blasting and Line Drilling, Mining, 192-210.
Published
2022-02-08
Section
Articles