Pemanfaatan biji durian sebagai bahan baku plastik biodegradable dengan plasticizer giserol dan bahan pengisi CaCO3

  • Sri Haryati Jurusan Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Sriwijaya
  • Anggie Septia Rini Jurusan Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Sriwijaya
  • Yuni Safitri Jurusan Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Sriwijaya
Keywords: Biji durian, gliserol, biodegradble, sampah plastik

Abstract

Pemakaian plastik dalam kehidupan sehari-hari sebagai pengemas terus mengalami peningkatan menyebabkan limbah plastik semakin bertambah dari hari ke hari. Sampah plastik berasal dari bahan baku minyak bumi sulit terurai oleh mikroba di dalam tanah. Salah satu cara untuk mengurangi penggunaan plastic non-degradable yaitu dengan memproduksi plastik dari bahan-bahan organik yang mengandung pati didalamnya. Penelitian ini dilakukan untuk mengkaji pengaruh banyaknya penambahan gliserol dan CaCO3 pada tepung biji durian dalam pembuatan plastik biodegradable. Plastik biodegradable dibuat dengan melarutkan tepung biji durian dengan aquades ditambah dengan gliserol dan CaCO3. Selanjutnya variasi rasio CaCO3 (0 gram, 0,5 gram, 1 gram, dan 1,5 gram) dengan gliserol (25%, 35%, 45%, dan 55% dari berat tepung biji durian). Karakteristik biodegradable ditandai dengan adanya uji biodegradasi, uji kuat tarik dan elongasi. Hasil karakterisasi plastik biodegradable yang memiliki kinerja optimal diperoleh dari plastik biodegradable dengan kuat tarik 0,71 Mpa, persen elongasi 16,3%, dan waktu degradasi 14 hari.

References

Anita, Zulisma, Akbar F. dan Harahap H. 2013. Pengaruh Penamabahan Gliserol Terhadap Sifat Mekanik Film Plastik Biodegradasi Dari Pati Kulit Singkong. Jurnal Teknik Kimia USU Vol. 2, No.2.
Betty , I. H., Neni, D dan Endar P. 2015. Pembuatan Biodegradable Film dari Pati Biji Nangka (Artocarpus hetrophyllus) dengan Penambahan Kitosan. Prosiding Seminar Nasional Teknik Kimia “Kejuangan” Pengembangan Teknologi Kimia untuk Pengolahan Sumber Daya Alam Indonesia Yogyakarta. Yogyakarta
Coniwanti, P., Linda L, dan Mardiyah R.A. 2014. Pembuatan Film Plastik Biodegradable Dari Pati Jagung Dengan Penambahan Khitosan Dan Pemplastis Gliserol. Jurnal Teknik Kimia Universitas Sriwijaya. (Vol. 20, No. 4). Hal. 22-30.
Hardjono, Dita A.P, dkk. 2016. Pengaruh Penambahan Asam Sitrat Terhadap Karakteristik Film Plastik Biodegradable dari Pati Kulit Pisang Kepok (Musa Acuminata Balbisiana Colla). Jurnal Bahan Alam Terbarukan. (Vol.5, No.1). Hal. 22-28.
Subowo, W.S., S, Pujiastuti. Plastik yang Terdegradasi Secara Alami Terbuat dari LDPE dan Pati Jagung Terlapis. Pusat Penelitian Informatika. LIPI. 2003. Bandung.
Wirawan, Sang Kompiang, Agus Prasetya, and Ernie.2012. Pengrauh Plasticizer pada Karakteristik Edible Film dari Pektin. (Vol.14, No.1). Hal 61-67.
Wurzburg, O.B. 1989. Modified Starches. Properties and Uses CRC Press, Bocca Raton, Florida
Yang, June-Ho, Jongshin Park, dkk. 2004. Effect of Calcium Carbonate as the Expanding Inhibitor on the Structural and Mechanical Properties of Expanded Starch/Polyvinyl Alcohol Blends. Journal of Applied Polymer Science. Hal. 1762-1768.
Published
2017-01-01