PENYUSUNAN RENCANA PENGEMBANGAN ASPIRING GEOPARK KAWASAN DANAU RANAU BERBASIS PARTICIPATION ACTION RESEARCH

  • budhi setiawan
  • Har nani
  • R.V. Rosendrya
  • Y.Z. Rochmana
Keywords: Geowisata, Danau Ranau, Sumatera Selatan

Abstract

ABSTRAK: Objek-objek geowisata yang terdapat di Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan dinilai memiliki keragaman geologi dan keindahan alam yang sangat bagus. Beberapa objek geowisata yang telah diinventarisasi memiliki keunikan geologi yang khas, namun belum popular di kalangan wisatawan. Hal tersebut diindikasikan dari rendahnya penemuan arsip pada media sosial yang mempublikasikan konten dengan lokasi di objek geowisata tertentu. Tujuan dari pelaksanaan  penelitian dalam rangka pengabdian kepada masyarakat ini adalah penyediaan informasi kunjungan objek-objek geowisata berbasis media digital dan peta sebaran kunjungan wisatawan per-satuan waktu periodik, serta perumusan rekomendasi dalam penelitian, pengembangan, dan pengelolaan objek geowisata bagi pemerintah setempat dan pengelola objek geowisata. Pelaksanaan pengabdian ini menggunakan konsep Participatory Research Analysis (PAR) baik untuk

rancangan kerja maupun evaluasi dari pelaksanaan pengabdian.

Kata Kunci: Geowisata, Danau Ranau, Sumatera Selatan

Published
2023-01-18