ANALISIS PENGUKURAN DAN SIMULASI PERANCANGAN JARINGAN TELEKOMUNIKASI MENGGUNAKAN SOFTWARE OPTISYSTEM DI DAERAH TALANGDUKU - PAGARDEWA
Abstract
Jaringan telekomunikasi akan dirancang pada wilayah Talang Duku sampai Pagar Dewa. Area tersebut telah diukur berdasarkan survei lapangan oleh PT PGN. Dalam perancangan ini, metode yang digunakan meliputi studi literatur dan referensi, pengumpulan informasi dan data, serta analisis dan simulasi rancangan menggunakan Optisystem. Hasil simulasi menunjukkan bahwa nilai Q Factor sebesar 25,5161, Bit Error Rate sebesar 5,25904e-144, Optic Signal to Noise Ratio sebesar 73,758608 dB, nilai daya sinyal dari transmitter sebesar -15,422 dBm dan 7,865 dBm, serta nilai daya sinyal dari receiver sebesar -2,278 dBm. Nilai daya sinyal dari transmitter dan receiver berada di atas -40 dBm, menunjukkan bahwa daya sinyal yang dikirim dan diterima cukup besar. Nilai-nilai tersebut menunjukkan bahwa kinerja jaringan telekomunikasi tersebut sangat baik. Hasil simulasi menunjukkan bahwa rancangan jaringan tersebut dapat memenuhi kebutuhan jaringan telekomunikasi di wilayah Talang Duku - Pagar Dewa. Oleh karena itu, rancangan jaringan tersebut layak untuk diterapkan di wilayah tersebut.