MITIGASI BENCANA BANJIR DI DAERAH PADAT PENDUDUK TEPIAN SUNGAI MUSI PALEMBANG
Abstract
ABSTRAK: Banjir adalah suatu bencana alam yang diakibatkan oleh aliran air yang berlebihan yang tidak bisa ditampung oleh sungai atau daerah resapan sehingga air meluap dan merendam suatu kawasan. Bencana banjir selalu menimbulkan kerusakan menyebabkan kerugian pada kehidupan dan material. Permasalahan banjir di kota Palembang yang terjadi setiap musim hujan yang mengganggu masyarakat dan pemerintah. Daerah tepian sungai Musi yang padat penduduknya sering terdampak banjir di setiap tahunnya. Banjir di kawasan tepian sungai Musi yang memiliki kepadatan tinggi dengan drainase yang buruk dengan timbunan sampah yang banyak salah satu akibat dari padatnya penduduk dan kurangnya pengetahuan masyarakat tentang bencana banjir. Tujuan kajian ini adalah mengedukasi masyarakat tentang mitigasi bencana banjir untuk meminimalkan akibat dari bencana banjir. Metode yang digunakan adalah pengumpulan beberapa studi literatur dari penelitian yang sudah dilakukan dan membandingkannya dengan lokasi sebenarnya. Kesimpulan dari kajian ini adalah bagaimana mitigasi bencana banjir di daerah padat penduduk tepian sungai musi.
Kata kunci : Banjir, Tepian sungai musi, Mitigasi , Edukasi
ABSTRACT: Flood is a natural disaster caused by an excessive flow of water that cannot be accommodated by a river or catchment area so that water overflows and submerges an area. Flood disaster always causes damage causing loss to life and material. The problem of flooding in the city of Palembang which occurs every rainy season disturbs the community and government. The heavily populated banks of the Musi River are often affected by flooding every year. Flooding in the area on the banks of the Musi river which has a high density with poor drainage with a lot of garbage piles is one of the results of the density of the population and the lack of public knowledge about flood disasters. The purpose of this study is to educate the public about flood disaster mitigation to minimize the consequences of flood disasters. The method used is to collect several literature studies from the research that has been carried out and compare them with the actual location. The conclusion of this study is how to mitigate flood disasters in densely populated areas on the banks of the Musi River.
Keywords: Flood, Musi river bank, Mitigation, Education