RUANG INTERAKSI SOSIAL MAHASISWA DALAM ERA REVOLUSI INDUSTRI 4.0 DAN SOCIETY 5.0 STUDI KASUS: FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS PANCASILA
Abstract
ABSTRAK: Perkembangan teknologi dalam era revolusi industri 4.0 menciptakan interaksi baru dalam sosialisasi antar manusia. Internet of Things (IoT) telah menjadi salah satu dasar perkembangan revolusi dan sebagai “tulang punggung” dalam pemenuhan kebutuhan data dan informasi di dunia, termasuk bidang pendidikan tinggi. Selain kegiatan belajar- mengajar, interaksi sosial khususnya pada mahasiswa menjadi penting karena memungkinkan mereka melakukan pembenahan cara pandang terhadap pola-pola baru yang terjadi baik di kampus atau di masyarakat. Interaksi sosial ini penting dalam masa tahapan dewasa awal mahasiswa sehingga mereka dapat menjadi mandiri dan mampu beradaptasi seturut perkembangan society 5.0. Fakultas Teknik Universitas Pancasila (FTUP) yang telah berdiri sejak 1966 perlu memeriksa kondisi bangunan secara fisik apakah sudah memenuhi kebutuhan tempat interaksi sosial mahasiswa yang memiliki standar pada teknologi era revolusi industri 4.0. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengidentifikasi keberadaan ruang interaksi mahasiswa dalam lingkungan FTUP; (2) Kegiatan apa yang dikerjakan dalam ruang tersebut dan bagaimana setting ruangnya; (3) Ruang interaksi dan lokasi yang diharapkan oleh mahasiswa. Metode penelitian berupa gabungan antara kualitatif dan kuantitatif dengan menggunakan alat survei berupa kamera, video recorder, penyebaran kertas gambar, pengamatan terlibat, serta pedoman wawancara. Analisis yang dilakukan adalah dengan menghitung secara kuantitatif ruang-ruang mana yang disukai mahasiswa untuk berinteraksi dan juga analisis intepretasi gambar untuk mengetahui ruang ideal yang diharapkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa berinteraksi sosial di area publik seperti lobi untuk mengerjakan tugas dengan kebutuhan wireless fidelity (Wi-Fi) tinggi untuk memperlancar kegiatan mereka. Setting ruang mengutamakan meja dan tempat duduk sehingga mahasiswa dapat mengerjakan tugas sekaligus beinteraksi dengan sesama teman. Kesimpulan dari penelitian adalah peran teknologi dalam revolusi industri 4.0 menuntut dunia pendidikan tinggi menyediakan ruang-ruang interaksi sosial untuk berdiskusi antar mahasiswa dengan fasilitas sinyal Wi-Fi dan pendukung kebutuhan seperti café dan kantin. Kebutuhan ruang bersama ini diharapkan dapat tetap mempertahankan keberlanjutan sosialisasi antar manusia.
Kata Kunci: Ruang, Interaksi Sosial, Revolusi Industri 4.0., Society 5.0., FTUP
ABTRACT: Technological developments in the industrial revolution era 4.0 created new interactions in socialization between people. Internet of Things (IoT) has become one of the bases of the development of the revolution and as a "backbone" in fulfillment the needs of data and information in the world, including the field of higher education. In addition to teaching and learning activities, social interaction, especially for college students, becomes important because it enables them to reform their perspectives on new patterns that occur either on campus or in the community. This social interaction is important in the early adult stages of students so that they can become independent and able to adapt according to the development of society 5.0. The Faculty of Engineering of the University of Pancasila (FTUP) which has been established since 1966 needs to examine the condition of the building physically whether it meets the needs of students' social interaction places that have standards on the technology of the industrial revolution era 4.0. This study aims to: (1) Identify the existence of student interaction spaces in the FTUP; (2) What activities are carried out in the space and how the space settings are; (3) Space of interaction and location expected by college students. The research method in the form of a combination of qualitative and quantitative using a survey tool in the form of a camera, video recorder, distribution of drawing paper, involved observations, and interview guidelines. The analysis carried out is to quantitatively calculate the spaces where students like to interact and also analysis of image interpretation to determine the expected ideal space. The results showed that students interacted socially in public areas such as the lobby to do assignments with high wireless fidelity (Wi-Fi) needs to expedite their activities. Space settings give priority to tables and seating so students can work on assignments while interacting with peers. The conclusion of the research is the role of technology in the industrial revolution 4.0 requires the world of higher education to provide spaces for social interaction for discussions between students with Wi-Fi signal facilities and supporting needs such as cafes and canteens. The need for communal space is expected to be able to maintain the sustainability of socialization among humans.
Keywords: Room, Social Interaction, Industrial Revolution 4.0, Society 5.0., FTUP