PERANCANGAN SISTEM PANGKALAN DATA DOSEN FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS SRIWIJAYA BERBASIS WEBSITE DENGAN METODE EXTREME PROGRAMMING

  • Abdul Haris Dalimunthe
  • Desi Windi Sari
  • Nadia Thereza
Keywords: database, lecturer, web site

Abstract

ABSTRAK: Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya (FT Unsri) memiliki lebih dari 200 dosen yang melaksanakan kegiatan Tri Dharma Pendidikan Tinggi. Bukti-bukti dokumen kegiatan Tri Dharma yang dilakukan tidak dikumpulkan pada suatu tempat penyimpanan khusus dosen. Padahal dokumen tersebut sangat berguna bagi dosen, Jurusan, Fakultas, dan Universitas. Pimpinan FT Unsri sangat mengharapkan adanya suatu sistem yang dapat mengumpulkan data-data dosen yang menggunakan teknologi informasi. Untuk mewujudkan terciptanya sistem tesebut maka suatu penelitian guna melakukan perancangan sistem pangkalan data dosen FT Unsri menjadi suatu proses yang layak untuk dilakukan. Adapun tujuan dari penelitian untuk menciptakan sistem pangkalan data dosen FT Unsri berbasis website untuk mempermudah dosen dalam : (1) mengumpulkan bukti sebagai data telah melakukan kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi, (2) memperoleh dokumen-dokumen yang harus dimiliki atau diterima oleh dosen, (3) penyimpanan soft file dokumen dosen. Sistem yang diciptakan diharapkan dapat diimplementasikan di FT Unsri. Sistem dirancang dari awal yang menyesuaikan kebutuhan di lingkungan FT Unsri dengan memanfaatkan teknologi informasi berbasis website yang proses perancangannya menggunakan metode Extreme Programming. Bahasa pemrograman PHP digunakan untuk pengkodingan dengan framework CodeIgniter 4. Perangkat lunak basis data MySQL menjadi pilihan pada penelitian ini dan metode pengujian Blackbox guna memastikan kelancaran setiap fungsi pada sistem.
Kata Kunci: Pangkalan Data, Dosen, Web Site

ABSTRACT: The Faculty of Engineering, Sriwijaya University (FT Unsri) has more than 200 lecturers who carry out the Tri Dharma of Higher Education activities. Document evidence of Tri Dharma activities carried out is not collected in a special storage place for lecturers. Even though these documents are very useful for lecturers, departments, faculties, and universities. The leadership of FT Unsri really hopes for a system that can collect data for lecturers who use information technology. To realize the creation of this system, a study to design a database system for FT Unsri lecturers becomes a process that is feasible to do. The purpose of the research is to create a website-based FT Unsri lecturer database system to make it easier for lecturers to: (1) collect evidence as data for having carried out the Higher Education Tri Dharma activities, (2) obtain documents that must be owned or accepted by lecturers, ( 3) storage of lecturer document soft files. The system created is expected to be implemented in FT Unsri. The system was designed from the start to suit the needs of the FT Unsri environment by utilizing website-based information technology whose design process uses the Extreme Programming method. The PHP programming language is used for coding with the CodeIgniter 4 framework. MySQL database software is the choice in this study and the Blackbox testing method is to ensure the smooth running of every function on the system.
Keywords: Database, Lecturer, Web Site

Published
2021-12-20