DETEKSI DINI DAN UPAYA PENCEGAHAN INFEKSI MALARIA PADA IBU HAMIL DI DAERAH ENDEMIK MALARIA (Kegiatan Pengabdian Masyarakat Inovasi di Kota Bengkulu)

  • Mohammad Zulkarnain Bagian Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kedokteran, Universitas Sriwijaya
  • Chairil Anwar Bagian Parasitologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Sriwijaya
  • Rostika Flora Prodi Ilmu Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Sriwijaya
  • Iwan Stia Budi Prodi Ilmu Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Sriwijaya
  • Nur Alam Fajar Prodi Ilmu Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Sriwijaya
  • Elvi Sunarsih Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Kedokteran, Universitas Sriwijaya
  • Ikhsan Ikhsan Prodi Ilmu Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Sriwijaya
  • Samwilson Slamet Prodi Vokasi Kesehatan, Fakultas MIPA, Universitas Bengkulu
Keywords: deteksi dini, malaria, ibu hamil

Abstract

ABSTRAK  Infeksi malaria pada ibu hamil oleh parasit malaria sangat mudah terjadi, hal ini disebabkan oleh adanya perubahan sistem imunitas seluler maupun imunitas humoral, serta diduga juga sebagai akibat peningkatan hormon kortisol pada wanita selama kehamilan. Ibu hamil yang terinfeksi malaria, akan mengalami anemia defisiensi zat besi yang berdampak terhadap pertumbuhan dan perkembangan janin yang dikandungnya. Kegiatan pengabdian masyarakat dengan judul“Deteksi Dini dan Upaya Pencegahan Infeksi Malaria Pada Ibu Hamil di Daerah Endemik Malaria” dilakukan dengan tujuan untuk deteksi dini kejadian malaria pada ibu hamil serta meningkatkan pengetahuan ibu hamil dalam mencegah infeksi malaria pada kehamilan. Kegiatan pengabdian masyarakat ini diikuti oleh 25 orang ibu hamil yang berada di wilayah kerja Puskesmas Beringin Raya, Kota Bengkulu. Dilakukan pengambilan darah untuk pemeriksaan parasit malaria dan pendidikan kesehatan tentang pencegahan serta penanggulangan malaria. Untuk meningkatkan pengetahuan ibu, dilakukan inovasi dalam proses evaluasi pembelajaran, yaitu dengan metode cerdas cermat. Hasil pemeriksaan parasit malaria didapatkan keseluruhan ibu hamil (100%) tidak ada yang terinfeksi malaria. Evaluasi pembelajaran dengan metode cerdas cermat mampu peningkatan pengetahuan ibu hamil tentang pencegahan dan penanggulangan malarian pada kehamilan.

Kata kunci: deteksi dini, malaria, ibu hamil

ABSTRACT Pregnant women are easily infected by malaria parasite because of the cellular and humoral immune system change during their pregnancy, and may be also due to the increase of cortisol hormone during the pregnancy period. The infected pregnant woman will suffered from iron deficiency anemia that will then give impact to the growth and development of fetus in her uterine. This community service and empowerment activity namely “early detection and prevention of malaria infection among pregnant women living in malaria endemic area” was conducted with the purpose of early detecting all pregnant women with malaria infection and simultaneously increasing their knowledge about how to prevent malaria during their pregnancy. This community service was attended by 25 Pregnant women in the Beringin Raya Community Health Center working area, Bengkulu City. In order to check the present of malaria parasite in the pregnant women, blood samples were taken from each of them, and health education on how to prevent malaria infection and what to do if become infected was given to them. To make sure that this community service can really increase the pregnant women knowledge, an innovation in the learning evaluation process was done by doing a quiz contest. The result of blood test showed that no one of the pregnant women was infected by malaria parasite. It was found that the use of learning evaluation process by using quiz contest successfully increasing the pregnant women knowledge on how to prevent malaria infection and what to do if become infected during their pregnancy.

Key word: early detection, malaria, pregnant women

Published
2020-04-01
Section
Articles